Saturday, October 31, 2015

AIR TERJUN TUMPAK SEWU : TINGGINYA 180 METER BRO!! NGERI!!!!

Salam Travellers...

Mungkin temen-temen sudah pernah dengar air terjun Coban sewu atau biasa disebut juga Tumpak sewu. Ya, coban/tumpak sewu ini merupakan air terjun yang sangat indah dengan ketinggian kurang lebih 180 meter. Air terjun ini terletak di desa Pronojiwo, Lumajang. Tepatnya di perbatasan antara Malang dan Lumajang.

Oke, kali ini saya akan berbagi sedikit cerita perjalanan (travelling) saya ke air terjun yang keindahannya sungguh mengagumkan bagi saya. Perjalanan ini saya mulai dari kota Malang saja (kalau dari Tuban terlalu panjang) hehehehe . Dari kota Malang, kurang lebih memerlukan waktu 3 jam untuk sampai kesana. Oiya, perjalanan kali ini saya ditemani oleh 3 teman saya, yaitu Faris, Dovan, dan Hendro. Untuk bisa kesana, paling mudah adalah mencari arah ke Pabrik senjata Pindad di Turen. Smartphone akan sangat berguna untuk menuju suatu tempat. hehehe . Dari pertigaan Pindad kita ambil ke arah kiri (arah Dampit), setelah itu lurus saja mengikuti jalan ke arah Lumajang.

 Setelah melewati Dampit, kita akan disuguhkan oleh jalan yang berkelok-kelok dan pemandangan yang indah di kanan dan kiri jalan raya. Terlihat pula gunung tertinggi di pulau Jawa (gunung Semeru) dari jalan ini. Disarankan untuk berhati-hati saat melewati jalan ini, karena selain berkelok, jalan ini pun tidak terlalu lebar. Dan petunjuk ke Air terjun Coban/Tumpak Sewu pun terlihat di pinggir-pinggir jalan setelah kita melewati jalan yang berkelok-kelok tadi.


Jalur untuk menuju ke air tejun Coban/Tumpak Sewu sangatlah banyak, jadi temen-temen nggak usah heran kalau melihat banyak banner (tulisan petunjuk) ke arah air terjun. Seingat saya, ketika itu ada 3 jalur menuju arah air terjun. Yang pertama adalah sebelum jembatan besar, dan dua lagi setelah jembatan. dan kami memilih jalur yang terakhir yaitu kedua setelah jembatan. Di jalur ini kami harus melalui Goa Tees dulu untuk sampai ke air terjun Coban/Tumpak Sewu. Sebagai referensi, Goa Tetes pun tidak kalah cantik dengan Coban/Tumpak Sewu sebagai tujuan utama kami. Memang, dari jalur ini jarak tempuh untuk ke Coban/Tumpak sewu semakin jauh, namun semua akan terbayar dengan keindahan yang disuguhkan Goa Tetes.

 



        jalur yang dilalui dari Goa Tetes
 jalur yang dilalui basah dan licin

Jalan yang naik turun, menyusuri sungai yang licin dan basah adalah trek yang wajib dilalui dari jalur Goa Tetes ini. Jadi sangat disarankan membawa dry bag dan sandal/sepatu khusus tracking yang nyaman dan tidak licin. Jangan sampai lupa dengan snack dan air mineralnya ya. Untuk informasi, saya saja yang memakai sandal gunung beberapa kali jatuh karena medan yang licin dan basah itu.wkwkwk .Dari Goa Tetes, kurang lebih membutuhkan waktu satu jam untuk sampai ke air terjun yang memiliki ketinggian hampir 180 meter ini. Lelah sudah pasti, tapi semua akan terbayar jika kita telah sampai di air terjun Coban/Tumpak Sewu.

Sangat indah, mungkin itu saja tidak cukup untuk menggambarkan indahnya air terjun Coban/Tumpak Sewu ini. Sungguh beruntung kami bisa melihat langsung salah satu karya Tuhan yang sangat indah ini. Tak lupa saya mengucap Alhamdulillah sebagai rasa syukur atas nikmat yang diberikan Sang Pencipta. Saya sungguh beruntung ketika itu, karena selain melihat indahnya air terjun dengan ketinggian kurang lebih 180 meter, saya juga mendapatkan keindahan pelangi.


Mungkin hanya itu yang bisa saya bagikan ke temen-temen, semoga bermanfaat dan menjadi racun bagi temen-temen yang belum pernah kesana. Nggak bakalan rugi kok kalau kesana, meskipun capek semua akan terbayar oleh keindahan air terjun Coban/Tumpak Sewu ini.

Terima kasih..
Salam..




TIPS UNTUK KE COBAN/TUMPAK SEWU :

  • Persiapkan fisik
  • Persiapkan dana hehehehe
  • Bawalah Dry Bag untuk mengamankan barang yang rentan terhadap air
  • Bawalah makanan ringan dan air mineral
  • Pakai alas (sandal/sepatu) khusus untuk medan yang licin
  • Bawalah kamera (biar nggak dibilang hoax) wkwkwk
 
TAMBAHAN RACUN




  
       view Coban/Tupak Sewu dari atas 






haiiiiiiiii :p
sippp gan...:D
 nggak bakalan rugi de kalo pergi kesini gan. buruan gas de yang belumpernah kesini...

maafkan jadi racun..wkwkwk 











 bersama bro Faris, bro Hendro, dan bro Dovan

 
nunggu apalagi bosssssss??hehehehe



Gilar Purwa Gautama
Fb : Gilar Purwa Gautama
Twitter : @gilarpurwa
IG : gilarpurwagautama
Youtube : Gilar Purwa Gautama

1 comment:

  1. Wah, sepertinya keren sekali, jadi pengen kesana, terimakasih infonya mas blogger :D

    ReplyDelete